ANALISIS KEBUTUHAN DAN KETERSEDIAAN AIR BERSIH KECAMATAN BANJARNEGARA ANALYSIS OF CLEAN WATER DEMANDS AND AVAILABILITY IN BANJARNEGARA SUB-DISTRICT

Hidayat, Wahyu Nurul and Hendrasari, Ratna Septi (2021) ANALISIS KEBUTUHAN DAN KETERSEDIAAN AIR BERSIH KECAMATAN BANJARNEGARA ANALYSIS OF CLEAN WATER DEMANDS AND AVAILABILITY IN BANJARNEGARA SUB-DISTRICT. Tugas Akhir thesis, University Technology Yogyakarta.

[img] Text
5160811084_WAHYU NURUL HIDAYAT.pdf

Download (301kB)

Abstract

Air bersih merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia yang dibutuhkan secara berkelanjutan. Banjarnegara merupakan daerah yang dikelilingi pegunungan dan daerah yang sedang mengalami pemekaran daerah, karena itu segala kegiatan pembangunan, perekonomian, dan lain sebagainya mengalami perkembangan dimana sangat mengakibatkan bertambahnya konsumsi air bersih dan mempengaruhi pada potensi ketersediaan air bersih.Dalam penelitian ini dilakukan analisis kebutuhan dan ketersediaan air bersih di Kecamatan Banjarnegara. Karena Kecamatan Banjarnegara yang terletak ditengah kota dan daerah yang cukup pesat pemekaran daerahnya diperlukan analisis kebutuhan dan ketersediaan air bersih untuk mengantisipasi kekurangan kebutuhan air bersih tersebut.Berdasarkan hasil analisis, didapatkan jumlah kebutuhan air bersih pada daerah Kecamatan Banjarnegara sebesar 126,566 liter/detik sedangkan ketersediaan air saat ini yaitu sebesar 157,00 liter/detik. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ketersediaan air di PDAM Tirta Dharma masih mampu untuk memenuhi kebutuhan air bersih Kecamatan Banjarnegara sampai dengan tahun rencana tahun 2029. Kata kunci : Air bersih, , kebutuhan air bersih, ketersediaan air bersih Clean water is one of basic human needs which are continuously required. Banjarnegara is surrounded by mountainous areas and is in the middle of a regional expansion, so that development, economic, and other activities grow, leading to increased clean water consumption and affecting clean water availability potential. The present study performed analysis of clean water demands and availability in Banjarnegara Sub-district. Because Banjarnegara Sub-district is located in city center and has rapid regional expansion, analysis of clean water demands and availability was required to anticipate shortage of clean water. Based on the analysis result, the clean water demands in Banjarnegara Sub-district was 126.566 liters/second, while the current water availability was 157.00 liters/second. Therefore, it’s concluded that the water availability in PDAM Tirta Dharma still can cover the clean water demands of Banjarnegara Sub-district until approximately 2029. Keywords: Clean Water, clean water demands, clean water availability

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Kaprodi S1 Teknik Sipil UTY
Date Deposited: 17 Oct 2022 02:12
Last Modified: 17 Oct 2022 02:12
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/10822

Actions (login required)

View Item View Item