IMPLEMENTASI METODE NORTH WEST CORNER DAN METODE STEPPING STONE UNTUK MENENTUKAN BIAYA DISTRIBUSI BIBIT TANAMAN SECARA OPTIMAL BERBASIS CLIENT SERVER (Studi Kasus : CV. Tani Mandiri Magelang)

Budianto, Fendi (2018) IMPLEMENTASI METODE NORTH WEST CORNER DAN METODE STEPPING STONE UNTUK MENENTUKAN BIAYA DISTRIBUSI BIBIT TANAMAN SECARA OPTIMAL BERBASIS CLIENT SERVER (Studi Kasus : CV. Tani Mandiri Magelang). Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.

[img] Text
Naskah Publikasi.docx

Download (1MB)

Abstract

Salah satu masalah di dalam CV.Tani Mandiri adalah masalah biaya transportasi dalam sistem pendistribusian bibit tanaman yang saat ini perhitungan biaya pendistribusiannya dilakukan secara manual dan perhitungan semacam ini dirasa lama dan nilai yang didapat kadang kala tidak tepat atau tidak sesuai dengan nilai yang diharapkan oleh perusahaan. Perhitungan biaya transportasi dilakukan bertujuan untuk meminimalkan biaya yang harus dikeluarkan perusahaan dalam masalah pendistribusian bibit tanaman, maka perusahaan membutuhkan sistem yang dapat menangani perhitungan yang benar dengan metode yang dapat mengoptimalkan biaya distribusi dan untuk melakukan biaya yang optimal maka perhitungan dilakukan dengan menggunakan metode North West Coner sebagai penentuan biaya awal dan metode Stepping Stone untuk menentukan biaya optimal. CV.Tani Mandiri mendistribusikan bibit tanaman ke-tiga kota diantaranya kota Kulon Progo, Ponorogo, dan Blitar menghabiskan biaya distribusi sebesar Rp.3.800.000,-. Dari Perhitungan menggunakan metode North West Corner meghasilkan biaya distribusi awal Rp.3.800.000, selanjutnya perhitungan menggunakan metode Stepping Stone sebesar Rp. 3.699.500. Dari perhitungan kedua metode dapat selisih sebesar Rp. 100.500. Perhitungan manual dan perhitungan menggunakan kedua metode (North West Corner dan Stepping Stone) menghasilkan penurunan biaya distribusi bibit tanaman lebih untung sebesar 2.64%.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Informatika
Depositing User: INF FTIE-UTY
Date Deposited: 04 Apr 2018 02:58
Last Modified: 04 Apr 2018 02:58
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/1195

Actions (login required)

View Item View Item