RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI INVENTARISI SEKOLAH BERBASIS CLIENT SERVER (Studi Kasus SMA N 2 Sukorejo)

PUTRA, ABIMANYU RAHEKSA (2018) RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI INVENTARISI SEKOLAH BERBASIS CLIENT SERVER (Studi Kasus SMA N 2 Sukorejo). Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.

[img] Text
Cover.docx

Download (81kB)

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang saat ini berkembang dengan begitu pesatnya. Semua itu dikembangkan dengan tujuan untuk memberikan kemudahan bagi manusia dalam melaksanakan tugas dan kepentingannya. Inventaris barang pada SMA N 2 Sukorejo saat ini masih dalam cara konvensional dengan mencatat pada buku inventaris kemudian direkap hasilnya secara manual. Oleh karena alasan tersebut penulis tertarik dalam memecahkan masalah yang ada didalam proyek Kerja Praktik ini, selain itu aplikasi ini dibuat menggunakan teknologi pemrograman Delphi 7 dengan database Microsoft SQL Server 2012. Metode pengumpulan data yaitu dengan melakukan wawancara kepada pihak instansi dan mendata kebutuhan sistem yang ada di sekolah. Selain itu juga dilakukan metode analisis dengan mengerucutkan data yang telah didapat dari wawancara dengan cara memilih kebutuhan yang ada. Sedangkan metode perancangan sistem akan menggunakan database dengan rancangan alur basis data menggunakan ERD(Entity Relationship Diagram) dan alur sistem menggunakan DAD(Diagram Arus Data) yang memudahkan dalam pembuatan Sistem Inventaris Sarana Prasarana Sekolah. Penerapan Sistem Informasi Inventarisi Sekolah ini dapat membantu pihak SMA N 2 Sukorejo dalam me-maintenance serta mengolah data-data yang ada, sehingga proses pengolahan menjadi lebih efisien dan efektif.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Informatika
Depositing User: INF FTIE-UTY
Date Deposited: 10 Apr 2018 06:25
Last Modified: 10 Apr 2018 06:25
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/1197

Actions (login required)

View Item View Item