PERANCANGAN PUSAT SENI DAN BUDAYA DI KOTA PALU DENGAN PENDEKATAN LOCAL WISDOM

Sadewo, Agel Cahyo and Meytasari, Cinthyaningtyas (2023) PERANCANGAN PUSAT SENI DAN BUDAYA DI KOTA PALU DENGAN PENDEKATAN LOCAL WISDOM. ["eprint_fieldopt_thesis_type_tugasakhir" not defined] thesis, University of Technology Yogyakarta.

[img] Text
ABSTRAK-5180911041-AGEL CAHYO SADEWO.pdf

Download (79kB)

Abstract

Pendekatan local wisdom (kearifan lokal) yang mempunyai arti atau makna sebagai: bentuk kearifan atau kebijakan yang datangnya dari daerah atau wilayah setempat guna menjawab permasalahan sosio budaya, ekonomi yang timbul akibat perkembangan masyarakat. Kearifan lokal tersebut mengandung nilai-nilai yang dapat dijadikan sarana pembangunan karakter bangsa (Yunus, 2014:37). Perancangan Pusat Seni dan Budaya merupakan sebuah ruang atau wadah budaya dan kesenian yang dapat menjaga dan melestarikan budaya setempat serta dapat meningkatkan ekonomi daerah dengan menarik wisatawan lokal maupun luar daerah. Ide perancangan pusat seni dan budaya juga diharapkan mampu meningkatkan intelektual serta ilmu pengetahuan budaya dan kesenian Sulawesi Tengah. Kota Palu adalah Kota besar di Sulawesi Tengah yang memiliki beragam kesenian dan tradisi seperti musik tradisional, tari, cerita berbagai tradisi yang lahir dan berkembang di tengah-tengah masyarakat. Banyaknya kesenian dan kebudayaan yang dimiliki Sulawesi Tengah dapat menjadikan daya tarik wisatawan untuk datang ke Palu sehingga membutuhkan ruang yang dapat mewadahi kebudayaan dan kesenian. Perancangan Pusat Seni dan Budaya di kota Palu ini mengusung tema Local wisdom sebagai pendekatan perancangan untuk mendapatkan solusi rancangan yang diinginkan berdasarkan permasalahan yang ada di kota Palu.Sehingga bangunan dapat memfasilitasi kebutuhan akan Seni dan Budaya, serta meningkatkan seni budaya baik dari sisi keragaman maupun kualitasnya. The local wisdom approach has meaning as a form of wisdom or policy that comes from the local area or region to answer socio-cultural-economic problems that arise as a result of community development. The local wisdom contains values that can be used to build national character (Yunus, 2014:37). A culture & art center design is a space or place for culture and art that can maintain and preserve local culture and improve the regional economy by attracting local and foreign tourists. The idea of designing a culture & art center is also expected to be able to improve the intellectual and cultural knowledge and arts of Central Sulawesi. Palu is a big city in Central Sulawesi with various arts and traditions such as traditional music, dance, and stories of various traditions born and developed amid society. The abundance of arts and culture that Central Sulawesi has can attract tourists to come to Palu, so it requires a space that can accommodate culture and art. The design of a Culture & Art Center in Palu City carries the theme of Local wisdom as a design approach to obtain the desired design solution based on the problems in Palu City. Furthermore, this building can facilitate the need for culture and art, as well as improve cultural arts in terms of diversity and quality.

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_tugasakhir" not defined])
Uncontrolled Keywords: Local Wisdom, Pusat Seni dan Budaya, Kota Palu Local Wisdom, Culture and Art Center, Palu City
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Arsitekur
Depositing User: Kaprodi S1 Arsitektur UTY
Date Deposited: 05 Dec 2023 02:48
Last Modified: 05 Dec 2023 02:48
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/14361

Actions (login required)

View Item View Item