PENERAPAN ARSITEKTUR HEMAT ENERGI PADA PERANCANGAN MIXED-USE CITY HOTEL BINTANG 3 DAN MALL UMKM DI KUDUS

Alfarisi, Salman and Ratriningsih, Desrina (2023) PENERAPAN ARSITEKTUR HEMAT ENERGI PADA PERANCANGAN MIXED-USE CITY HOTEL BINTANG 3 DAN MALL UMKM DI KUDUS. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.

[img] Text
ABSTRAK-5180911073-SALMAN ALFARISI.pdf

Download (31kB)

Abstract

Kabupaten Kudus merupakan salah satu kabupaten terkecil di Jawa Tengah yang berbatasan dengan empat Kabupaten, Jepara, Pati Grobogan, dan Demak. Kabupaten Kudus memiliki potensi pariwisata melalui objek wisata yang cukup besar dan mengalami peningkatan jumlah kunjungan wisatawan yang signifikan diimbangi dengan meningkatnya pelaku usaha mikro kecil menengah di Kabupaten Kudus. Peningkatan jumlah wisatawan tidak berbanding lurus dengan meningkatnya jumlah akomodasi wisata berupa sarana penginapan. Perancangan City Hotel Bintang 3 dan Mall UMKM menjadi penyelesaian dalam mengimbangi pertumbuhan jumlah kunjungan wisata dan pemasaran produk UMKM dengan tujuan membentuk ruang ekonomi baru yang saling terintegrasi antara jasa akomodasi perhotelan, pariwisata, dan pemasaran produk UMKM. Isu krisis energy menjadi latar belakang perancangan City Hotel Bintang 3 dan Mall UMKM di Kudus menggunakan konsep arsitektur hemat energi sebagai upaya penghematan energi dengan mengoptimalkan sistem tata cahaya dan tata udara alami serta sinergi antara metode pasif aktif melalui material dan instrument hemat energi. Metode deskriptif yang digunakan dalam perancangan dengan menerapkan hasil dari analisis tapak, fungsi, maupun program ruang dan pendekatan arsitektur hemat energy. Hasil rancangan City Hotel Bintang 3 dan Mall UMKM diharapkan dapat menjadi ruang ekonomi baru dan hemat energi tanpa mengurangi kenyamanan para penggunanya. Kudus is one regency in Central Java that borders four districts: Jepara, Pati, Grobogan, and Demak. Kudus Regency has tourism potential through a reasonably large tourist attraction and has experienced a significant increase in tourist visits, offset by the increase in MSME actors in Kudus Regency. The increase in the number of tourists is not directly proportional to the increase in tourist accommodations such as lodging facilities. The design of a 3-star City Hotel and an MSME Mall is a solution to balancing the growth in the number of tourist visits and marketing of MSME products, intending to form a new economic space that is mutually integrated between hospitality accommodation services, tourism, and marketing of MSME products. Based on the energy crisis issue, the design of a 3-star City Hotel and an MSME Mall in Kudus use energy-efficient architecture as an energy-saving effort by optimizing the natural lighting and air conditioning system as well as synergies between passive and active methods through energy-saving materials and instruments. The descriptive method used in the design is to apply the results of the site analysis, function, space programs, and energy-saving architectural approaches. The results of the 3-star City Hotel and MSME Mall design are expected to be a new economic space and save energy without compromising the comfort of its users.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Kabupaten Kudus, City Hotel Bintang 3 dan Mall UMKM, Arsitektur Hemat Energi Kudus Regency, 3-Star City Hotel, MSME Mall, Energy-Saving Architecture.
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Arsitekur
Depositing User: Kaprodi S1 Arsitektur UTY
Date Deposited: 07 Dec 2023 02:47
Last Modified: 07 Dec 2023 02:47
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/14381

Actions (login required)

View Item View Item