Yunanto, Arwan (2018) PERANCANGAN PONDOK PESANTREN RUMAH SAJADA DI GODEAN SLEMAN YOGYAKARTA Pendekatan Sustainable Architecture. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.
|
Text
5130911003-ARWAN YUNANTO.pdf Download (180kB) | Preview |
Abstract
Pondok Pesantren merupakan Institusi Pendidikan Islam yang usianya sudah mencapai ratusan tahun. Sebagian dari pembangunan pondok pesantren yang dilakukan, tidak memperhatikan keseimbangan lingkungan dan alam, sehingga tidak jarang menghasilkan gangguan dan dampak pada lingkungan sekitarnya. Yayasan Sajada merencanakan pengembangan kawaan pondok pesantren Rumah Sajada dengan membuka dan menambah gedung sekolah SD/MI dan MTs untuk para santrinya yang jumlah keseluruhannya akan mencapai 360 santri. Perencanaan pondok pesantren Rumah Sajada dikembangkan dengan konsep Sustainable Architecture, diharapkan dapat menjadi solusi dan pembelajaran untuk menurunkan dampak negatif bangunan terhadap lingkungan sekaligus memberikan kenyamanan penghunian. Rancangan pondok pesantren ini dilakukan dengan metode rasional. Pengumpulan data dengan dilakukan dengan observasi yaitu pengamatan langsung di lapangan dan wawancara dengan pihak-pihak terkait, serta didukung dengan data dari studi literatur, studi kasus yang terkait untuk mengembangkan konsep sustainable architecture dan dilanjutkan dengan analisa data. Sebagai solusi untuk meminimalkan dampak negative terhadap lingkungan, rancangan Pondok Pesantren sajada dikembangkan dengan penataan lansecap dengan konsep Sustainable Architecture yang bernilai ekologis,sehat. Penataan siteplan dilakukan dengan penataan sirkulasi yang aksesibel antar bangunan serta memperkaya vegetasi dengan tujuan penghijauan dan pengkonsisin penghawaan.Konsep Sustainable Architecture juga diimplementasikan melalui penggunaan material yang bersifat sustainable pada setiap gubahan massa.Hal ini didukung dengan rancangan penghawaan pasif disebagian besar ruang dan penerapan prinsip hemat energi dengan penggunaan panel surya.Konsep sustainable juga diterapkan pada struktur bangunan, dengan pemilihan struktur beton bertulang.Pada sistem utilitas bangunan direncananakan consover water (Penampungan air hujan, pengolahan air bekas, dan pembuatan biopori di lingkungan). Kata kunci: Hemat Energi, Penghawaan Pasif, Pondok Pesantren, Sustainable Architecture
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Subjects: | N Fine Arts > NA Architecture |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Arsitekur |
Depositing User: | Kaprodi S1 Arsitektur UTY |
Date Deposited: | 19 Jul 2018 03:18 |
Last Modified: | 19 Jul 2018 03:18 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/1603 |
Actions (login required)
View Item |