Rikardo. M, Riki, Teti Indriati Kastuti, S.S., M.Pd., M. Par. (2024) PERAN PRAMUSAJI DI RESTORAN DJAMPI JAWI BERKONSEP JAWA MODERN. Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.
Text
3213311001_Riki_Rikardo. M_Abstrak_Periode4_2023-2024.pdf Download (14kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran pramusaji di Restoran Djampi Jawi yang mengusung konsep Jawa modern dan fusion cuisine. Fokus penelitian ini adalah dampak keterbatasan tanggung jawab pramusaji dalam melayani makanan dan minuman, serta menciptakan pengalaman positif bagi pelanggan terhadap tingkat kepuasan mereka. Untuk melakukan penelitian ini, pendekatan kualitatif digunakan dengan melibatkan observasi langsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan tetap optimal meskipun jumlah pramusaji terbatas, berkat sistem kerja yang terstruktur dan kerja sama tim yang baik. Namun, untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan efisiensi operasional, penelitian ini merekomendasikan penambahan jumlah pramusaji serta pelatihan rutin. Kesimpulan menunjukkan bahwa pramusaji memiliki peran penting dalam menciptakan pengalaman positif bagi pelanggan yang datang ke Djampi Jawi. Meskipun jumlah pramusaji saat ini tidak sebanding dengan beban kerja, mereka mampu menjalankan tugas dengan baik berkat sistem kerja yang terstruktur. Disarankan agar restoran menambah jumlah pramusaji, melakukan pelatihan rutin berkala , dan evaluasi rutin untuk meningkatkan kinerja pramusaji dan kepuasan pelanggan Djampi Jawi.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Peran, Pramusaji, Restoran |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures |
Divisions: | Fakultas Humaniora > D3 Bahasa Jepang |
Depositing User: | Kaprodi D3 Bahasa Jepang UTY |
Date Deposited: | 14 Aug 2024 04:44 |
Last Modified: | 14 Aug 2024 04:44 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/16185 |
Actions (login required)
View Item |