ANALISIS PRODUKTIVITAS FLANGE MENGGUNAKAN METODE OBJECTIVE MATRIX (OMAX) DAN FAULT TREE ANALYSIS (FTA)

Rahmasari, Venny and Nugroho, Andung Jati (2024) ANALISIS PRODUKTIVITAS FLANGE MENGGUNAKAN METODE OBJECTIVE MATRIX (OMAX) DAN FAULT TREE ANALYSIS (FTA). Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.

[img] Text
5190611233 Venny Rahmasari-ABSTRAK.pdf

Download (89kB)

Abstract

ABSTRAK PT Mitra Rekatama Mandiri merupakan perusahaan pengecoran logam yang memproduksi flange (tutup sumbu mesin pompa pasir). Berdasarkan data perusahaan tahun 2023, hasil produksi flange mengalami naik turun dengan total hasil produksi 303.946 kg. Tujuan penelitian adalah mengetahui tingkat produktivitas, menganalisis faktor yang berpengaruh terhadap tingkat produktivitas dan memberikan usulan perbaikannya. Metode yang digunakan adalah Objective Matrix (OMAX) dan Fault Tree Analysis (FTA). Hasil pengukuran produktivitas menunjukkan produksi tidak stabil dengan kenaikan tingkat produktivitas ekstrem pada Agustus 2023 sebesar 690 dan Oktober 2023 sebesar 711 serta penurunan tingkat produktivitas ekstrem pada Juni 2023 sebesar -27, September 2023 sebesar -27 dan November 2023 sebesar -15. Faktor - faktor yang berpengaruh terhadap tingkat produktivitas adalah perawatan mesin tidak terjadwal, komponen mesin tua, kapasitas mesin melebihi 500 kg, pengikisan pelapis tungku, mesin kotor, suhu peleburan melebihi 1.200°C, kondisi lingkungan panas dan penerangan buruk. Usulan perbaikan dengan membuat jadwal perawatan mesin, mengganti komponen mesin, mengecek kapasitas mesin tidak melebihi 500 kg, mengganti material pelapis tungku, membersihkan mesin, mengecek suhu peleburan, membuat ventilasi dan menambah penerangan. Kata Kunci: Fault Tree Analysis, Objective Matrix, Produktivitas ABSTRACT PT Mitra Rekatama Mandiri, a metal casting company specializing in flange production for covers of sand pump machine axis, has experienced fluctuations in production output in 2023, totaling 303,946 kg. The research conducted aims to assess productivity levels, analyze influencing factors, and propose improvement strategies. The methods utilized include Objective Matrix (OMAX) and Fault Tree Analysis (FTA). Productivity measurements reveal unstable production, with peaks in extreme productivity levels in August 2023 (690) and October 2023 (711), and dips in June 2023 (-27), September 2023 (-27), and November 2023 (-15). Factors affecting productivity include unscheduled machine maintenance, aging machine components, machine capacity exceeding 500 kg, erosion of furnace linings, machine contamination, melting temperatures surpassing 1,200°C, high ambient temperatures, and inadequate lighting. Proposed improvements include making a machine maintenance schedule, replacing machine components, checking the machine capacity not to exceed 500 kg, replacing the furnace lining material, cleaning the machine, checking the melting temperature, making ventilation, and adding lighting. Keywords: Fault Tree Analysis, Objective Matrix, Productivity

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: T Technology > TS Manufactures
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Industri
Depositing User: Kaprodi S1 Teknik Industri UTY
Date Deposited: 19 Nov 2024 02:10
Last Modified: 19 Nov 2024 02:10
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/16656

Actions (login required)

View Item View Item