Adhiria, Puntodewo Dwinanda and Susilo, Dibyo (2018) ANALISIS BEBAN KENDARAAN ANGKUTAN BARANG TERHADAP PENURUNAN SISA UMUR RENCANA JALAN (Studi Kasus Ruas Jalan Jogja-Wates KM 22 sampai dengan KM 27 Kabupaten Kulon Progo) ANALYSIS OF VEHICLE FREIGHT LOADS ON THE DECLINE IN THE REMAINING LIFE OF THE ROAD PLAN (A Case Study Of Jogja-Wates Road KM 22 to KM 27 Kulon Progo Regency). Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.
|
Text
Puntodewo Dwinanda Adhiria.docx.pdf Download (150kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Jalan raya merupakan prasarana yang sangat dibutuhkan dalam sistem transportasi untuk menghubungkan suatu tempat ke tempat lain yang bertujuan untuk memenuhi kebutuhan ekonomi, sosial, dan budaya. Angkutan transportasi jalan raya mempunyai dua tipe angkutan, yaitu angkutan barang dan angkutan penumpang. Pada kendaraan jenis angkutan barang cenderung melanggar beban yang diizinkan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (2008) yang menyebabkan jalan berlubang dan cepat rusak serta penurunan umur rencana jalan akibat beban yang berlebih (overloading). Tujuan tugas akhir ini adalah untuk mengetahui dampak beban muatan berlebih (overloading) kendaraan angkutan barang terhadap penurunan sisa umur rencana jalan. Metode penelitian yang digunakan dalam analisis beban kendaraan angkutan barang adalah metode Analisa Komponen SKBI 1987. Proses pengolahan data yang pertama yaitu menentukan kendaraan dengan kelebihan muatan tiap peningkatan 10%, menghitung ESAL pada kendaraan angkutan barang kondisi normal dan kondisi muatan berlebih (overload), menghitung peningkatan daya rusak kendaraan terhadap jalan, serta menghitung penurunan sisa umur rencana jalan. Kesimpulan dari hasil analisis beban angkutan kendaraan angkutan barang yaitu nilai faktor daya rusak kendaran berat pada kendaraan golongan 6A sebesar 24.533,52 ESAL, golongan 6B sebesar 78.180,84 ESAL, golongan 7A sebesar 22.373,20 ESAL, golongan 7B sebesar 30.300,10 ESAL. Serta nilai kumulatif faktor daya rusak kendaraan berat pada kondisi beban normal yaitu sebesar 76.310,5 ESAL sedangkan pada kondisi overloading yaitu sebesar 187.012,52 ESAL. Penurunan umur rencana pada ruas jalan Jogja-Wates KM 22 sampai dengan KM 27 yaitu sebesar 5,92 tahun dan sisa umur rencana jalan sebesar 4,08 tahun dari total umur rencana yang direncanakan oleh Bina Marga. Kata kunci: jembatan timbang, overloading, umur rencana jalan ABSTRACT Highway is a much-needed infrastructure in the transportation system to connect places to meet economic, social, and cultural needs. There are two types of highway transport freight and passenger transportation. Violations tend to be carried by freight transport. The violation is the amount of cargo that exceeds the maximum limit permitted by the Directorate General of Land Transportation (2008). This violation causes road damage and a decline of the road life cycle plan. The purpose of this study is to know the impact of overloading of freight transport on the decrease of the remaining road life cycle plan. Analytical method used in this research is Analytical Component method of SKBI 1987. The data processing is done by determining vehicle with overload of each 10% increase, calculate ESAL on normal freight transport condition and overload condition, to calculate the increase of vehicle damage to the road, as well as to calculate the decline in the remaining road life cycle plan. The result of the analysis of freight load of the freight transport shows that the destructive power of the Group 6A vehicle is 24.533,52 ESAL, Group 6B is 78.180,84 ESAL, Group 7A is 22.373,20 ESAL, and the Group 7B is 30.300,10 ESAL. In addition, the cumulative value of the destructive power of freight transport at normal load conditions is equal to 76.310,5 ESAL, while the overloading conditions amounted to 187.012,52 ESAL. The decrease of road life cycle plan on Yogyakarta-Wates KM 22 to KM 27 is 5,92 years and the remaining road life cycle plan is 4,08 years from the total road life cycle plan by Bina Marga. Keyword: overloading, road lifecycle plan, weighbridge
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Sipil |
Depositing User: | Kaprodi S1 Teknik Sipil UTY |
Date Deposited: | 02 Nov 2018 04:42 |
Last Modified: | 02 Nov 2018 04:42 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/2100 |
Actions (login required)
View Item |