Anggita, Dwi Wahyuni and Yohanes, Anton Nugroho (2019) USULAN PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI MENGGUNAKAN METODE ACTIVITY BASED COSTING DI CV TIGA PUTRA JAYA. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.
|
Text
5150611071 Anggita Dwi Wahyuni.pdf Download (205kB) | Preview |
Abstract
Permasalahan yang dihadapi CV Tiga Putra Jaya yaitu dalam perhitungan harga pokok produksi, perusahaan langsung menetapkan biaya overhead sebanyak 20% dari jumlah biaya bahan baku, biaya bahan penolong, biaya tenaga kerja langsung dan tidak langsung, sehingga kurang akurat jika digunakan oleh perusahaan yang memproduksi lebih dari satu jenis produk. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan perhitungan harga pokok produksi metode perusahaan dengan perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode activity based costing, serta untuk mengetahui dampak perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode activity based costing terhadap profit yang didapatkan perusahaan. Metode activity based costing digunakan untuk perhitungan harga pokok produksi karena merupakan metode yang mampu mengurangi distorsi biaya. Dengan menggunakan metode activity based costing hasil yang didapatkan lebih akurat dan dapat meningkatkan mutu pengambilan keputusan sehingga dapat membantu pihak manajemen memperbaiki perencanaan strategisnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode activity based costing memberikan hasil yang lebih besar (undercosting) untuk safety box ukuran 2,5L dengan selisih Rp. -5.946.248,9 dan ukuran 5L dengan selisih Rp. -4.418.478,7, sedangkan untuk produk safety box ukuran 10L dengan selisih Rp. 15.812.802,8 dan ukuran 12,5 dengan selisih Rp. 29.579.345,7 memberikan hasil yang lebih kecil (overcosting). Perhitungan harga pokok produksi menggunakan metode activity based costing mampu meningkatkan perhitungan profit sebesar Rp. 19.905.716 (11%). Kata kunci: Activity Based Costing, Harga Pokok Produksi, Overcosting, Safety Box, Undercosting
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TS Manufactures |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Industri |
Depositing User: | Kaprodi S1 Teknik Industri UTY |
Date Deposited: | 30 Jul 2019 03:00 |
Last Modified: | 30 Jul 2019 03:00 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/3070 |
Actions (login required)
View Item |