Setiawan, Hitachi (2020) DAYA TARIK PENGUNJUNG TERHADAP PERMAINAN DI ALUN-ALUN KIDUL YOGYAKARTA BERDASARKAN KATEGORI USIA. Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.
|
Text
Hitachi Setiawan.pdf Download (263kB) | Preview |
Abstract
Yogyakarta memiliki 2 Alun-alun yaitu alun-alun utara dan alun-alun selatan. Di alun- alun utara setiap 1 tahun sekali pada bulan Oktober digunakan sebagai kegiatan budaya yaitu sekaten. Sedangkan alun – alun selatan dulunya digunakan untuk berbagai keperluan yang menyangkut kepentingan keraton seperti ketangkasan prajurit, namun pada tahun 1980 hingga sekarang alun – alun selatan berubah fungsi menjadi tempat rekreasi atau tempat untuk sekedar bersantai bagi masyarakat umum. Penulis tertarik untuk mengetahui lebih jelas mengenai ketertarikan pengunjung terhadap permainan di Alkid berdasarkan perbedaan usia pengunjung. Penulis melakukan survey dengan metode observasi dan wawancara. Hasil pengamatan penulis, pemanfaatan permainan di alun-alun selatan bukan hanya sekedar untuk anak-anak, namun orang tua juga bisa menikmatinya. Hasil observasi dan wawancara pengunjung, didapatkan hasil bahwa pada kategori usia anak – anak, 2 dari 4 orang anak lebih berminat terhadap permainan egrang, karena menurut mereka permainan egrang lebih seru dan dapat melatih keseimbangan. Dalam kategori usia remaja, 2 dari 4 orang remaja lebih memilih becak hias agar dapat mengelilingi Alkid sambil berfoto – foto kemudian hasil foto tersebut dapat mereka upload di akun sosial media seperti instagram, facebook dan sebagainya. Sedangkan dalam kategori usia dewasa, hampir semua permainan diminati walaupun 1 dari 4 orang usia dewasa ada yang tidak memilih dari salah satu permainan tersebut, karena hanya mengantarkan anaknya bermain sambil menikmati keramaian suasana Alun-alun Kidul saja. Kata Kunci: Alun alun kidul, permainan
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Alun alun kidul, permainan |
Subjects: | P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures |
Divisions: | Fakultas Humaniora > D3 Bahasa Jepang |
Depositing User: | Kaprodi D3 Bahasa Jepang UTY |
Date Deposited: | 10 Oct 2020 05:53 |
Last Modified: | 10 Oct 2020 05:53 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/5711 |
Actions (login required)
View Item |