IMPLEMENTASI PENGGUNAAN GROWING LED SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI SINAR MATAHARI PADA INDOOR SMART FARMING

Irulloh, Akhmad Bani and Itje, Enny Sela (2017) IMPLEMENTASI PENGGUNAAN GROWING LED SEBAGAI ALTERNATIF PENGGANTI SINAR MATAHARI PADA INDOOR SMART FARMING. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Akhmad Bani Irrulloh_5131011038.pdf

Download (20kB) | Preview

Abstract

Menurut data dari badan pusat statistik tahun 2017 tentang suhu minimum, rata-rata, dan maksimum Indonesia mengalami peningkatan pada nilai suhu maksimum terhitung mulai tahun 2013. Peningkatan tersebut berpengaruh terhadap kegiatan pertanian. Peningkatan suhu berpengaruh langsung terhadap pertumbuhan tanaman, apabila suhu naik berakibat berkurangnya kandungan air dalam media tanam sehingga unsur hara sulit diserap tanaman. Kondisi tersebut dapat mengakibatkan pertumbuhan tanaman mengalami perlambatan sampai perusakan organ tanaman. Sistem pertanian didalam ruangan dapat menjadi solusi untuk permasalahan diatas. Metode bertani didalam ruangan dirancang menggunakan Growing LED. Teknologi Growing LED ini dibuat untuk menghasilkan spektrum cahaya yang dibutuhkan tanaman. Spektrum cahaya yang dihasilkan oleh Growing LED adalah merah dan biru. Durasi aktif growing LED diatur 13 jam dalam sehari untuk memenuhi kebutuhan tanaman. Pengaturan otomatis sistem tersebut dikendalikan melalui Mikrokontroller Arduino Uno. Didalam sistem ini diberikan sensor-sensor seperti LDR dan sensor Water Level. Sensor digunakan untuk memantau nilai fisik didalam sistem. Nilai intensitas cahaya oleh sensor LDR dan level ketinggian air oleh sensor Water Level. Kemudian data dari sensor dapat dilihat melalui antarmuka Android dengan cara mengirimkan data menggunakan jaringan wireless. Implementasi sistem dilakukan terhadap tanaman sawi (caisim). Penelitian terhadap tanaman sawi yang diberikan perlakuan cahaya Growing LED menghasilkan pertumbuhan tanaman yang tidak jauh berbeda dengan tanaman sawi yang diberikan perlakuan cahaya matahari. Data-data hasil eksperimen menggunakan sensor tidak sepenuhnya akurat. Pada pengukuran sensor Water Level terdapat error dengan rata-rata total error sebesar 13,22 %. Kata Kunci :Indoor Farming, Growing LED, Arduino Uno, Wireless, Android.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Teknik Komputer
Depositing User: Kaprodi S1 Sistem Komputer UTY
Date Deposited: 05 Jan 2018 02:53
Last Modified: 05 Jan 2018 02:53
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/591

Actions (login required)

View Item View Item