SISTEM E-RAPORT UNTUK PELAYANAN AKADEMIK MENGGUNAKAN METODE SEKUENSIAL LINIER (Studi kasus SMK Pembangunan 1 Kutowinangun)

Yonanto, Eko Ristyanna (2017) SISTEM E-RAPORT UNTUK PELAYANAN AKADEMIK MENGGUNAKAN METODE SEKUENSIAL LINIER (Studi kasus SMK Pembangunan 1 Kutowinangun). Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.

[img] Text
LAPORAN TA EKO RISTYANNA YONANTO.docx

Download (7MB)

Abstract

SMK Pembangunan 1 Kutowinangun adalah sekolah kejuruan yang beralamat di Jl. Kyai Waris II No. 121, Kutowinangun, Kebumen, Provinsi Jawa Tengah 54393. Saat ini sistem informasi nilai yang ada di sekolah tersebut belum efektif, yaitu dengan menggunakan catatan nilai tugas, nilai ujian yang berupa buku atau lembaran saja, sementara untuk nilai rapor berupa buku rapor yang diterima oleh siswa satu kali dalam satu semester. Berdasarkan permasalahan tersebut perlu dibuat sistem yang dapat membantu memberikan informasi nilai yang lebih akurat, efektif dan tentunya lebih memudahkan penggunanya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun sistem informasi e-raport sebagai sarana pelayanan akademik yang dapat membantu permasalahan yang tersebut. Sehingga dapat mempermudah siswa untuk memperoleh informasi nilai yang dimilikinya, selain itu juga memudahkan guru untuk mengolah data nilai yang ada karena data – data nilai yang lebih rapi dan mudah dicari. Penulis melakukan observasi, wawancara, dan studi pustaka sebagai metode pengumpulan data untuk pembuatan sistem. Sedangkan untuk pengembangan sistem penulis menggunakan metode sekuensial linier, dimana metode ini dikerjakan secara berurutan dengan beberapa tahapan, diantaranya adalah tahap requirements analisys, desige, coding, testing dan maintenance. Dari hasil penelitian yang dilakukan, maka dapat disusun suatu analisis dan pengembangan sistem informasi e-raport. Dimana sistem tersebut dapat digunakan untuk mempermudah pengelolaan data nilai di SMK Pembangunan 1 Kutowinangun dan mampu menyampaikan informasi yang ada kepada pengguna sistem.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Informatika
Depositing User: INF FTIE-UTY
Date Deposited: 11 Jan 2018 06:50
Last Modified: 11 Jan 2018 06:50
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/680

Actions (login required)

View Item View Item