PERANCANGAN SPORT CENTER DI KOTA TEGAL DENGAAN PENDEKATAN DESAIN INKLUSIF

Ikhsani, Muhammad Azmy and Setyowati, Marcelina Dwi (2021) PERANCANGAN SPORT CENTER DI KOTA TEGAL DENGAAN PENDEKATAN DESAIN INKLUSIF. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
5180921014-MUHAMMAD AZMY IKHSANI.docx.pdf

Download (11kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Kota Tegal merupakan kota dengan masyarakat yang memiliki antusias olahraga yang cukup tinggi. Untuk mengakomodir masyarakat dalam mengakases sarana dan prasarana olahraga serta meningkatkan kualitas kegiatan olahraga yang diadakan di Kota Tegal, Pemerintah Kota Tegal berencana membangun Sport Center yang dapat mengintegrasikan beberapa cabang olahraga baik olahraga indoor maupun olahraga outdoor. Sport center ini mengacu pada pendekatan desain inklusif, dimana sport center ini dapat digunakan oleh semua kalangan baik kalangan normal maupun kalangan berkebutuhan khusus. Perancangan Sport Center ini bertujuan agar masyarakat difabel memiliki hak yang sama dengan masyarakat non difabel untuk berolahraga dan mengembangkan bakat olahraganya. Metode perancangan yang digunakan adalah deskriptif dan studi lapangan untuk mendapatkan data spesifik lokasi. Hasil rancangan Sport Center di Kota Tegal yaitu menitik beratkan pada penerapan prinsip desain inklusi pada bangunan, antara lain kesetaraan dalam penggunaan, fleksibilitas pengguna, penggunaan yang sederhana dan intuitif, informasi yang jelas, toleransi terhadap kesalahan, upaya fisik yang rendah serta ukuran dan ruang untuk pencapaian dan penggunaan untuk mewujudkan sebuah bangunan yang inklusif yang dapat digunakan oleh semua kalangan baik difabel maupun non difabel. Kata kunci: Difabel, inklusi, masyarakat, olahraga, Sport Center. ABSTRACT Tegal City is a city with people who have high sports enthusiasm. To accommodate the public in accessing sports facilities and infrastructure and improving the quality of sports activities held in Tegal City, the Tegal City Government plans to build a Sport Center that can integrate several sports, both indoor and outdoor sports. This sport center refers to an inclusive design approach, where this sport center can be used by all people, both normal and special needs. The design of the Sport Center is intended so that people with disabilities have the same rights as non-disabled people to exercise and develop their sports talents. The design method used was descriptive and field studies to obtain location-specific data. The results of the design of the Sport Center in Tegal City, which emphasizes the application of the principles of inclusive design in buildings, including equality in use, user flexibility, simple and intuitive use, clear information, fault tolerance, low physical effort and size and space for achievement and use to create an inclusive building that can be used by all groups, both disabled and non-disabled. Keywords: diffability, inclusion, society, sports, Sport Center.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Difabel, inklusi, masyarakat, olahraga, Sport Center. diffability, inclusion, society, sports, Sport Center.
Subjects: N Fine Arts > NA Architecture
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Arsitekur
Depositing User: Kaprodi S1 Arsitektur UTY
Date Deposited: 30 Dec 2021 08:29
Last Modified: 30 Dec 2021 08:29
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/7286

Actions (login required)

View Item View Item