IMPLEMENTASI JARINGAN SYARAF TIRUAN UNTUK PREDIKSI HARGA SAHAM DENGAN ALGORITMA FEED-FORWARD DAN BACKPROPAGATION

APRIYAN, MUHLIS (2017) IMPLEMENTASI JARINGAN SYARAF TIRUAN UNTUK PREDIKSI HARGA SAHAM DENGAN ALGORITMA FEED-FORWARD DAN BACKPROPAGATION. Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.

[img] Text
LAPORAN.docx

Download (1MB)

Abstract

Prediksi merupakan suatu kegiatan untuk memperkirakan suatu hal yang belum diketahui kebenarannya. Prediksi dapat digunakan dalam berbagai hal, salah satunya adalah dalam memperkirakan perubahan harga saham. Saham merupakan surat berharga yang mana menunjukkan kepemilikan suatu perusahaan sehingga pemilik surat berharga tersebut ikut mendapatkan bagian dari suatu prospek dari perusahaan yang menerbitkan sekuritas tersebut. Dalam memprediksi perubahan harga saham pada skala waktu tertentu, agar dapat dipertanggungjawabkan nilai ilmiahnya diperlukan suatu metode yang telah teruji. Maka pada penelitian kali ini akan digunakan salah satu metode dari Artificial Neural Network (ANN) yaitu Multi Layer Perceptron (MLP) dengan algoritma feed-forward dan backpropagation. Pada perancangan dan implementasi aplikasi digunakan bahasa pemrograman Matlab dan Java. Dengan dibangunnya aplikasi prediksi perubahan harga saham diharapkan dapat membantu pengguna untuk mendapatkan keuntungan kedepannya. Hasil yang disajikan dari hasil keluaran berupa informasi perkiraan harga saham pada skala waktu harian dengan akurasi prediksi sama dengan atau lebih dari 79.7 persen.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Informatika
Depositing User: INF FTIE-UTY
Date Deposited: 13 Jan 2018 11:15
Last Modified: 13 Jan 2018 11:15
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/760

Actions (login required)

View Item View Item