RANCANG BANGUN ALAT CUCI TANGAN OTOMATIS BERBASIS ARDUINO

Atmaka, Fajar Dwi (2021) RANCANG BANGUN ALAT CUCI TANGAN OTOMATIS BERBASIS ARDUINO. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
5171011012_Rozzaq Amirrulloh tohary.pdf

Download (9kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Kebanyakan orang mencuci tangan dengan menggunakan kran, air bersih biasa, dan menggunakan sabun dengan harapan tangan bersih, dan terhindar dari kuman atau virus. Namun bila diperhatikan, tangan yang kotor terpapar kuman awalnya digunakan untuk membuka kran beresiko dapat meninggalkan kotoran dan kuman pada tangkai kran dan tangan kembali menyentuh kran pada saat menutup kran sehingga berpotensi terjadi perpindahan kuman dari kran ke tangan. Selanjutnya untuk mengeringkan tangan dilakukan dengan menghempaskan atau mengusapkannya pada pakaian. Perancangan alat ini dibangun supaya tangan benar bersih dan mencegah perpindahan kuman kepada pengguna alat berikutnya. Oleh karena itu rancangan alat cuci tangan otomatis dengan Board Arduino Uno memberi gambaran bahwa mencuci tangan dengan tidak menyentuh tangkai kran air dan dilengkapi dengan alat pengering sehingga tangan tidak menjadi kotor kembali. Rancangan alat ini menggunakan board Arduino Uno dengan pembacaan objek menggunakan sensor PIR dan sensor Ultrasonik. Alat ini mampu bekerja dengan mendeteksi adanya gerakan tangan pada sensor PIR dan Ultrasonik guna menghidupkan pompa air bersih selama 15 detik, pompa air sabun menyala selama 1 detik sedangkan pengering tangan diberikan delay tunda selama 60 detik dan delay menyala 10 detik. Untuk sensor PIR tidak diberikan delay karena sensor PIR hanya mendeteksi pergerakan makluk hidup. Kata Kunci : arduino,sensor PIR, ultrasonik sensor

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Teknik Komputer
Depositing User: Kaprodi S1 Sistem Komputer UTY
Date Deposited: 04 Oct 2021 06:42
Last Modified: 04 Oct 2021 06:42
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/8346

Actions (login required)

View Item View Item