Penjadwalan Ujian Pendadaran Proyek Tugas Akhir Menggunakan Algoritme Genetika Dengan Repetitive Random Approach

Wibowo, Adityo Permana and Avianto, Donny (2018) Penjadwalan Ujian Pendadaran Proyek Tugas Akhir Menggunakan Algoritme Genetika Dengan Repetitive Random Approach. PROSIDING SEMINAR ILMIAH ILMU KOMPUTER 2018. ISSN 9-772622-984006

[img]
Preview
Text
PROSIDING SEMINAR ILMIAH ILMU KOMPUTER 2018_AdityoPW-min.pdf

Download (391kB) | Preview

Abstract

Ujian pendadaran proyek tugas akhir adalah fase yang biasanya dilalui seorang mahasiswa sebelum mendapatkan gelar akademik untuk jenjang Strata-1 (S-1). Pada pendadaran tersebut mahasiswa akan berusaha untuk mempertahankan tugas akhir buatannya di hadapan tim penguji yang terdiri dari dosen penguji dan dosen pembimbing. Permasalahan yang timbul adalah penjadwalan ujian pendadaran yang harus menyesuaikan waktu beberapa dosen penguji, ketersediaan ruangan dan sesi untuk ujian pendadaran. Algoritme Genetika (GA) merupakan salah satu metode optimasi yang biasa digunakan untuk melakukan penjadwalan, termasuk penjadwalan ujian pendadaran. Namun GA secara umum cenderung kesulitan menemukan solusi untuk permasalahan kompleks seperti penjadwalan ujian pendadaran dengan cepat. Oleh karena itu, pada penelitian ini diusulkan suatu pendekatan yang memodifikasi GA secara umum. Modifikasi dilakukan pada tahap mutasi gen dengan menambahkan konsep repetitive random (RR). Adapun representasi gen yang digunakan pada penelitian ini bisa menampung beberapa info seperti: dosen penguji, mahasiswa, ruangan, sesi, dan hari. Setelah melakukan uji coba, diketahui sistem dengan pendekatan RR membutuhkan rata-rata waktu eksekusi 2.30 detik untuk menemukan 2 solusi dengan nilai n=7. Dari penelitian ini, diketahui juga bahwa frekuensi mutasi mempengaruhi jumlah generasi yang dihasilkan untuk mencari solusi. Dengan kata lain, penggunaan konsep RR dan seringnya proses mutasi akan lebih cepat menghasilkan solusi dibandingkan GA pada umumnya

Item Type: Article
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Informatika
Depositing User: Adityo Permana
Date Deposited: 18 Apr 2019 01:03
Last Modified: 18 Apr 2019 01:03
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/2746

Actions (login required)

View Item View Item