Ahmad, Nurrosad and Ferida, Yuamita (2019) PERANCANGAN MEJA SABLON OTOMATIS DENGAN PENDEKATAN 7 NIGEL CROSS. Tugas Akhir thesis, University of Technology Yogyakarta.
|
Text
5140611043 Ahmad Nur rosad.pdf Download (33kB) | Preview |
Abstract
Dalam industri octopustesshit kegiatan penyablonan masih menggunakan cara manual yang kurang efisien dan presisi, dalam penyablonan 1 buah kaos selama 7 menit dengan kapasitas produksi 150 kaos per hari sehingga mengakibatkan keterlambatan produksi, maka dilakukan perancangan meja sablon dengan rangkaian pneumatic sehingga mempermudah operator dalam melakukan penyablonan, mengurangi maktu produksi, memiliki daya tahan yangkuat, dan mudah disetting. Proses dalam pembuatan meja sablon semi otomatis menggunakan pendekatan 7 langkah Nigel Cross, dengan tahapan klasifikasi tujuan, penetapan fungsi, penetapanb kebutuhan, penetapan karakteristik, penetapan alternatif, evaluasi alternatif, rincian perbaikan. Meja sablon memiliki ukuran 80 cm x 60 cm x 75 cm, cara pengoprasian alat ini yaitu dengan menggunakan pneumatik untuk mendorong cat sablon secara rata. Hasil uji alat perancangan meja sablon semi otomatis bekerja secara efektif pada tekanan udara 6,8 bar menghasilkangaya efektif piston maju sebesar 148,2 N, dan gaya efektifitas piston mundur sebasar 151,3 N, kebutuhan udara total pada pneumatik adalah sebesar 1,393 liter/cm. Didapatkan hasil waktu penyablonan selama 5 menit dengan kapasitas produksi 473 pcs/hari, sehingga dapat disimpulkan meja sablon semi otomatis lebih efektif dan efisien dari alat sebelumnya. Kata Kunci: Perancangan, Meja Sablon Semi Otomatis, Pneumatic, 7 Langkah Nigel Cross
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TS Manufactures |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Industri |
Depositing User: | Kaprodi S1 Teknik Industri UTY |
Date Deposited: | 30 Jul 2019 02:56 |
Last Modified: | 30 Jul 2019 02:56 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/3053 |
Actions (login required)
View Item |