PENGEMBANGAN BUKU SEKOLAH ELEKTRONIK (BSE) JARINGAN DASAR BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN DI SMK TAMANSISWA JETIS YOGYAKARTA

Agnis Nur Septena, Agnis (2018) PENGEMBANGAN BUKU SEKOLAH ELEKTRONIK (BSE) JARINGAN DASAR BERBASIS MULTIMEDIA INTERAKTIF PADA JURUSAN TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN DI SMK TAMANSISWA JETIS YOGYAKARTA. ["eprint_fieldopt_thesis_type_tugasakhir" not defined] thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Agnis Nur Septena.pdf

Download (10kB) | Preview

Abstract

Teknik Komputer dan Jaringan merupakan salah satu jurusan yang banyak diminati di berbagai SMK di Yogyakarta, Media Pembelajaran berbasis Macromedia Flash sangatlah penting untuk mengembangkan Visi serta Misi Sekolah. Multimedia Interaktif merupakan salah satu Media Pembelajaran yang mudah pengoperasiannya dan diminati oleh kalangan guru untuk penyampaian suatu pembelajaran di kelas, selain mudah pengoperasiannya Multimedia Interaktif juga sangat efektif serta efisien untuk digunakan dan sangat cocok untuk bahan belajar siswa-siswi di sekolah. Walaupun sekarang sebagian guru banyak yang memakai cara pembelajaran sederhana hanya dengan menggunakan PowerPoint, cara itu belum cukup untuk menarik minat serta semangat belajar siswa saat proses pembelajaran di kelas. Oleh karena itu, melalui pengembangan Media Pembelajaran berbasis Macromedia Flash diharapkan mampu menarik semangat siswa-siswi dalam belajar di kelas. Tampilan serta pengoperasian dalam bentuk Macromedia Flash akan dibuat semudah mungkin untuk para guru, serta siswa-siswi Teknik Komputer dan Jaringan. Sehingga Media Pembelajaran berbasis Macromedia Flash ini dapat memberikan kemudahan serta kelancaran dalam proses pembelajaran di kelas dan dengan berbagai animasi tampilan yang sederhana dapat menarik minat semangat siswa dalam belajar di kelas. Kata Kunci: Multimedia Interaktif, Jaringan Dasar, Macromedia Flash

Item Type: Thesis (["eprint_fieldopt_thesis_type_tugasakhir" not defined])
Uncontrolled Keywords: Multimedia Interaktif, Jaringan Dasar, Macromedia Flash
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Pendidikan > S1 Pendidikan Teknologi Informasi
Depositing User: sutarman .
Date Deposited: 13 Mar 2018 07:26
Last Modified: 13 Mar 2018 07:27
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/996

Actions (login required)

View Item View Item