Ani Astuti, Ani (2018) Upaya Peningkatan Konsentrasi Belajar Siswa Minat Tata Boga Melalui Penerapan Teknik Permainan Kuis Logika Perpaduan dengan Teka Teki Tebak Gambar Berbasis Macromedia Flash 8. Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.
|
Text
ANI ASTUTI.pdf Download (82kB) | Preview |
Abstract
Konsentrasi belajar merupakan salah satu faktor tinggi rendah nyaprestasi di sekolah, oleh karena itu diperlukan situasi dan kondisi belajar yang mendukung untuk membantu siswa berkonsentrasi belajar sehingga prestasi belajarnya meningkat.Permasalahan konsentrasi belajar siswa minat tata boga yang rendah dapat ditangani melalui permainan.Teknik permainan lebih disukai karena lebih menarik dan tidak membosankan, terlebih ketika permainan tersebut dikemas dengan kreatif dan inovatif seperti penggunaan macromedia flash 8. Penelitian tindakan kelas ini menggunakan kelas XII tataboga 3 sebagai subyek penelitian yang berjumlah 31 siswa.Responden diberikan tindakan penerapan Teknik permainan kuis logika perpaduan dengan tekateki tebak gambar berbasis macromedia flash 8 untuk melatih meningkatkan konsentrasi belajar para siswa.Metode pengambilan data yang digunakan adalah angket, observasi, dan wawancara.Teknik analisis datanya adalah deskriptif persentase. Hasil penelitian menunjukkan konsentrasi belajar siswa menggunakan Teknik permainan berbasis macromedia flash 8 lebih baik dari sebelum dilakukannya tindakan.Persentase rata-rata konsentrasi belajar kelas sebelum tindakan sebesar 64,34%. Pada siklus I nilai rata-rata meningkat menjadi 74,10%, dan pada siklus II meningkat menjadi 78,49%. Kenaikan nilai rata-rata dari pratindakan hingga siklus II sebesar 14,15% dan memenuhi kriteria ketuntasanya itu 75%. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah: terdapat peningkatan konsentrasi belajar siswa melalui penerapan teknik permainan kuis logika perpaduan dengan teka teki tebak gambar berbasis macromedia flash 8. Saran penelitian ini adalah: (1) Bagi peneliti, strategi pelaksanaan tindakan penelitian perlu diperbaiki demi menunjang keberhasilan tindakan yang dilakukan (2) Bagi siswa, perlu adanya keseriusan siswa dalam mengikuti permainan agar konsentrasi siswa dapat benar-benar terlatih dan meningkat. Kata Kunci: Konsentrasi, Permainan, Macromedia Flash 8.
Item Type: | Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir) |
---|---|
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Pendidikan > S1 Bimbingan Konseling |
Depositing User: | Bimbingan dan Konseling UTY |
Date Deposited: | 05 Jan 2018 07:11 |
Last Modified: | 05 Jan 2018 07:12 |
URI: | http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/648 |
Actions (login required)
View Item |