Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Penerimaan Bantuan Dana Griyanet Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW)

Nurdin, Muchammad Faisal (2017) Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Penerimaan Bantuan Dana Griyanet Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW). Tugas Akhir thesis, Universitas Teknologi Yogyakarta.

[img] Text
Naskah Publikasi 2017.docx

Download (977kB)

Abstract

Griyanet merupakan internet cafe yang terletak di Jalan Ngeksigondo nomor 95, Yogyakarta. Griyanet memberikan bantuan berupa dana dengan nilai Rp.1.000.000,00 untuk 1 orang operator, 3 orang operator dari 15 orang operator yang akan terpilih sebagai penerima bantuan dana. Bantuan dana tersebut diadakan setiap tahun untuk membantu pekerja yang masih berstatus mahasiswa. Sistem yang digunakan untuk menentukan penerima bantuan dana yaitu secara manual tanpa menggunakan komputerisasi dan beberapa kali terjadi kesalahan dalam melakukan perhitungan serta tertukarnya data calon penerima. Sistem yang akan dikembangkan yaitu menggunakan metode Simple Additive Weighting (SAW). SAW merupakan metode penjumlahan terbobot dengan konsep mencari penjumlahan terbobot dari rating kinerja setiap alternatif pada semua atribut. Hasil yang akan dihasilkan yaitu hasil akhir berupa nilai akhir dan ranking setiap operator dari perhitungan sistem yang dikembangkan menggunakan metode SAW, hasil akhirnya nomor identitas 20141010 dengan nilai 100 sebagai ranking 1, nomor identitas 20150203 dengan nilai 85 sebagai ranking 2 dan nomor identitas 20170404 dengan nilai 75 sebagai ranking 3.

Item Type: Thesis (Skripsi, Tugas Akhir or Kerja Praktek) (Tugas Akhir)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Sains Dan Teknologi > S1 Informatika
Depositing User: INF FTIE-UTY
Date Deposited: 11 Jan 2018 06:59
Last Modified: 11 Jan 2018 06:59
URI: http://eprints.uty.ac.id/id/eprint/711

Actions (login required)

View Item View Item